Minggu, November 14, 2010

Nutrisi setelah berolahraga

Makanan yang Anda konsumsi setelah berolaharga memang harus diperhatikan agar hasil latihan jadi lebih maksimal. Ketahui empat makanan terbaik yang sebaiknya Anda konsumsi setelah berolahraga, seperti dikutip dari Idiva.
1. Susu

Susu mengandung casein yang bisa membantu mengurangi lemak tubuh dan membuat otot lebih berbentuk. Susu juga mengandung laktosa serta kalsium yang membantu pemulihan otot dan tulang setelah berolahraga. Dengan minum susu setelah olahraga, elektrolist yang hilang ketika Anda berkeringat juga bisa segera tergantikan. Pilih saja susu dengan sedikit lemak dan sedikit gula.



2. Gandum

Karbohidrat juga nutrisi yang harus Anda penuhi terutama setelah berolaharga cukup keras. Olahraga mengurangi jumlah glikogen pada tubuh. Dengan konsumsi karbohidrat sehat bisa segera membantu memulihkan glikogen otot. Glikogen ini juga mencegah rusaknya jaringan otot, yang menjaga otot tetap kenyal dan kencang.





3. Telur

Telur, terutama bagian putihnya mengandung protein tinggi. Protein tersebut mengandung asam amino yang membantu pembentukan kembali jaringan otot yang rusak akibat olahraga keras. Bagian kuning telurnya mengandung banyak vitamin, seperti vitamin A, D and E. Telur juga sumber mineral, fosfor dan iodin.



4. Pisang

Pisang adalah sumber kalium yang membuat otot berfungsi dengan tepat dan bisa membantu meringankan kram dan nyeri otot. Jadi, pastikan Anda menyertakan pisah dalam menu makanan wajib setelah olahraga.

Sumber klik disini

1 komentar:

  1. apakan anda sudah mengaplikasikannya?
    akhir-akhir ini saya sering melakukan olah raga, tujuannya biar badan gua kelihatan lebih atletis...... namun, gua hanya konsumsi susu, ma telur rebus setelah olah raga... memang ada perubahan, jadi lebih enak aktivitasnya. tapi kalau pisang gw baru tahu...
    eh kalau gandum boleh gak ditukan ama nasi......
    thank,s alot buat infonya

    BalasHapus

Bila teman suka dengan tulisan di atas
saya berharap teman-teman menuliskan komentarnya
tapi tolong komentar yang sopannya
mari kita jaga sopan santun di dunia maya ini