Selasa, Maret 05, 2019

Sepuluh Burung yang Mampu Terbang Tertinggi

10. Burung Kondor Andes atau Andean condor (Vultur gryphus).
Burung ini ditemukan di Amerika Selatan sebelah barat di barisan Pegunungan Andes. Burung ini merupakan salah satu burung terbesar di dunia yang bisa terbang dengan panjang sayap burung ini jika diukur dari ujung sayap kiri hingga ujung sayap kanan mencapai 3,2 m. Sementara tubuhnya memiliki panjang 1,2 m dan berat 15 kg.
Burung Kondor Andes

Burung ini mampu terbang cepat di ketinggian hingga 4500 m di atas permukaan laut. Burung ini juga dianggap sebagai simbol kekuasaan, kebebasan, dan kesehatan, sehingga dijadikan sebagai burung nasional Bolivia, Columbia, Chili, dan Ekuador. Sayangnya, burung ini adalah spesies yang terancam punah karena perburuan dan kehilangan habitat.

9. Burung Bangau Putih (Ciconia ciconia)
Bangau putih adalah burung rawa yang dikenal karena leher panjangnya yang khas yang berukuran hingga 1 meter lebih. Mereka tinggal di daerah yang hangat di seluruh Eropa dan Asia Barat-Tengah. Bangau putih memiliki lebar sayap 2,3 meter dan bulu mereka sebagian besar berwarna putih.
Bangau Putih

Bangau putih adalah burung migran yang kuat. Mereka akan meninggalkan Eropa selama musim dingin dan menghabiskan waktunya di kawasan tropis Afrika . Selama migrasi mereka membentuk kawanan besar yang berisi ribuan anggota. Bangau putih dapat terbang dengan mencapai ketinggian maksimum hingga 4800 m di atas permukaan laut.

8. Burung Biru-laut ekor blorok atau Bar-tailed Godwit (Limosa lapponica)
Burung ini berkembang biak di sepanjang pantai Arktika di Kutub Utara, semenanjung Skandinavia dan kawasan tundra Siberia, Rusia. Tapi selama musim dingin, mereka akan terbang melintasi separuh bumi dan menghabiskan waktu Australia dan Selandia Baru.
Burung Biru Laut

Pada tahun 2007, seekor burung yang diberi pemancar tercatat terbang sepanjang 11.600 km dari Alaska Barat ke Selandia Baru, tanpa berhenti selama sembilan hari. Burung ini mampu terbang hingga setinggi 6000 m di atas permukaan laut.

7. Bebek Mallard (Anas platyrhynchos)
Bebek ini berasal dari Amerika Utara (Bermuda, Greenland, Kanada, Meksiko, Saint Pierre & Miquelon, Amerika Serikat), dan Eropa, dan diyakini sebagai nenek moyang dari hampir semua bebek domestik.Bebek Mallard terkenal karena kepala warna hijau mereka dan paruh berwarna kuning cerah.
Bebek Mallard

Sebelum dimulainya musim dingin, bebek mallard bermigrasi ke Selatan di mana suhu lebih hangat dengan melakukan perjalanan pada ketinggian 300-1000 meter di atas permukaan laut, namun mereka juga dikenal terbang dengan ketinggian 6400 meter.

6. Burung Hering Berjenggot (Gypaetus barbatus)
Burung ini dikenali dengan janggutnya yang menjuntai di bawah paruhnya. Ini adalah spesies besar dari burung pemakan bangkai yang hidup di daerah pegunungan di Eropa Selatan. Tubuh mereka dapat mencapai tinggi hingga 1 meter dengan berat hingga 7 kg. Mereka juga memiliki lebar sayap 2,5-2,7 meter. Sayap yang besar dan kuat membuat mereka mampu melayang tinggi di atas daerah pegunungan. Mereka mampu terbang di ketinggian 7300 m di atas permukaan laut.
Burung Hering Berjenggot

Burung hering berjenggot juga dikenal sebagai ‘pemakan tulang’ karena mereka secara eksklusif memakan tulang bangkai. Mereka menelan tulang kecil secara keseluruhan. Jika burung hering berjanggut mendapat tulang besar, tulang itu akan pecah menjadi potongan-potongan kecil dengan menjatuhkan tulang dari ketinggian di bebatuan.

5. Burung Chough Alpen (Pyrrhocorax graculus)
Burung Chough Alpen

Burung ini adalah burung berukuran sedang yang hidup di pegunungan tinggi di Eropa Selatan dan Asia Tengah. Mereka juga dikenal sebagai burung chough berparuh kuning, dinamai sesuai paruh kuning cerah mereka. Chough Alpen adalah burung yang memiliki sarang tertinggi di dunia, di mana dia membangun sarang di ketinggian 6500 m di atas permukaan laut. Burung ini mampu terbang di ketinggian 8000 m.

4. Angsa Whooper (Cygnus cygnus)
Angsa ini tinggal di padang rumput, lahan basah, tundra, danau dan kolam di Eurasia Selatan . Mereka terkenal untuk karena lehernya yang panjang dan paruh berwarna hitam kuningnya. Di musim dingin, angsa whooper bermigrasi ke Denmark, Jerman dan Inggris.
Angsa Whooper

Selama migrasi, mereka membentuk kawanan besar yang berisi ribuan individu. Mereka terbang dalam formasi ‘V’ selama perjalanan mereka ke daratan musim dingin. AngsaWhooper biasanya terbang di ketinggian2500 meter di atas laut selama migrasi. Tapi mereka bisa mencapai ketinggian maksimum 8300 meter dari permukaan laut.

3. Angsa Berkepala Garis (Anser indicus)
Ini adalah burung migran yang dapat naik terbang hingga ketinggian 8850 m di atas laut, lebih tinggi dari Gunung Everest. Mereka berasal dari Asia Tengah. Mereka sempurna beradaptasi untuk terbang di atas puncak Himalaya di mana tekanan udara sangat rendah.
Angsa Berkepala Garis

Angsa ini memiliki kapasitas paru-paru lebih tinggi daripada angsa lainnya. Tubuh mereka memiliki lebih banyak sel darah merah dan juga dapat meningkatkan output jantung dalam penerbangan. Di musim dingin, angsa berkepala dingin bermigrasi ke Selatan. Mereka dapat melintasi jarak 1600 km dalam satu hari selama migrasi.

2. Burung Jenjang Biasa (Grus grus)
Burung Jenjang Biasa

Burung ini diketahui terbang melintasi Himalaya dengan ketinggian 10.000 meter di atas laut. Burung Jenjang Umum hidup di bagian utara Eropa dan Asia. Burung berukuran sedang ini memiliki lebar sayap antara 1,8-2,4 meter. Ini adalah burung migran jarak jauh dan selama musim dingin di Eropa, mereka menghabiskan waktu Afrika Utara.

1. Burung Vultur Ruppel (Gyps rueppelli)
Burung ini mampu terbang di ketinggian 11.200 m di atas laut, dan memegang rekor sebagai burung yang mampu terbang tertinggi. Di ketinggian tersebut, kadar oksiben begitu tipis, tapi tubuh burung ini mengandung jenis khusus hemoglobin dan membuat asupan oksigen lebih efektif.
Burung Vultur Ruppel

Tubuh mereka setinggi kira-kira 1 meter dan berat antara 7-9 kg, dengan lebar sayap antara 2,3-2,5 meter. Mereka bisa terbang dengan kecepatan 35 km/jam dan dapat tinggal terbang di udara selama berjam-jam. Burung ini adalah pemakan bangka dan mereka memiliki penglihatan yang tajam dan dapat melihat bangkai dari ketinggian yang luar biasa.

Sumber https://www.mongabay.co.id/2018/06/26/ini-sepuluh-burung-yang-mampu-terbang-tertinggi/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bila teman suka dengan tulisan di atas
saya berharap teman-teman menuliskan komentarnya
tapi tolong komentar yang sopannya
mari kita jaga sopan santun di dunia maya ini