Sudah ribuan tahun ekstrak berbagai jenis bunga digunakan untuk
komposisi produk-produk perawatan kulit dan kecantikan. Dari sekian
jenis bunga yang ada, bunga apa saja yang banyak digunakan dalam produk
perawatan kulit dan kecantikan yang bermanfaat untuk kulit?
Rose
Esktrak bunga mawar banyak digunakan untuk mengurangi kemerah-merahan
pada kulit serta mampu melembabkan kulit kusam dan melawan tanda-tanda
penuaan kulit. Jika Anda memiliki kulit yang kering dan rentan iritasi
atau kemerah-merahan, produk perawatan kulit dan kecantikan dengan
kandungan ekstrak bunga mawar bisa menjadi pilihan yang tepat untuk
Anda.
Chamomile
Selain sangat cocok dipadukan dengan teh, bunga ini juga memiliki
banyak manfaat untuk kulit. Di antaranya seperti mengurangi iritasi dan
kemerah-merahan pada kulit. Bunga yang menenangkan kulit ini merupakan
salah satu bahan dengan kekuatan anti peradangan yang sangat baik. Anda
juga bisa menggunakannya untuk mengurangi bengkak pada kulit.
Lavender
Bunga ini menjadi salah satu perawatan spa yang banyak digemari.
Selain aromanya yang bisa digunakan sebagai aromaterapi, bunga ini juga
bermanfaat untuk memelihara kecantikan kulit Anda. Ekstrak bunga
lavender memberikan efek anti-bakteri dan anti-septik yang sangat cocok
untuk kulit kering, sensitif, dan normal. Selain itu, bunga ini membantu
mengatur produksi sebum.
Jasmine
Selain aromanya yang wangi dan banyak digemari, ekstrak bunga ini
merupakan bahan terbaik untuk merawat kulit. Bunga berwarna putih ini
membantu memperlancar peredaran darah dan mampu melembabkan kulit dengan
sangat baik. Meskipun sangat cocok untuk digunakan untuk kulit kusam
dan kering, Anda bisa menggunakan produk perawatan kulit yang mengandung
bunga melati ini untuk semua jenis kulit.
Orchid
Bunga yang banyak terdapat di Indonesia ini merupakan salah satu
bahan terbaik untuk mencegah penuaan kulit karena kandungan
antioksidannya yang tinggi. Ekstrak bunga ini membantu memelihara
keremajaan kulit dan mencegah munculnya keriput. Produk kecantikan yang
mengandung bunga ini bisa digunakan untuk semua jenis kulit.
Lotus
Lotus atau bunga teratai ini bisa digunakan untuk menghidrasi dan
mengembalikan kecerahan kulit Anda. Untuk manfaat anti-aging, ekstrak
ini mampu mengembalikan elastisitas kulit dan mengatasi bintik-bintik
hitam.
Bunga-bunga di atas banyak digunakan sebagai komposisi dalam produk perawatan kulit dan kecantikan alami. Carilah produk dengan bahan-bahan yang mampu mengatasi masalah kulit Anda. Semoga Membantu
sumber: https://id.she.yahoo.com/6-bunga-terbaik-untuk-perawatan-073925582.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Bila teman suka dengan tulisan di atas
saya berharap teman-teman menuliskan komentarnya
tapi tolong komentar yang sopannya
mari kita jaga sopan santun di dunia maya ini